Belajar Bersama Lewat Studi Tiru: RA Miftahul Jannah Gading Sambangi RA Ulul Albab

Jember, 15 Mei 2025 — RA Ulul Albab Jember menjadi tuan rumah dalam kegiatan kunjungan studi tiru dari RA Miftahul Jannah, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, yang dilaksanakan pada Kamis, 15 Mei 2025. Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan berbagi pengalaman dalam rangka peningkatan mutu pendidikan anak usia dini.

Setibanya di RA Ulul Albab pada pukul 08.00 WIB, rombongan tamu yang terdiri dari kepala sekolah, para guru, dan tenaga kependidikan disambut secara hangat dan diarahkan menuju kantor untuk proses penyambutan awal. Suasana kekeluargaan langsung terasa saat kedua lembaga saling bertukar salam dan memperkenalkan diri.

Setelah penyambutan di kantor, para tamu diajak untuk melakukan observasi langsung ke beberapa kelas guna melihat pelaksanaan kegiatan pembelajaran. Mereka menyaksikan interaksi antara guru dan anak dalam kegiatan belajar yang berlangsung di dalam ruang kelas, termasuk metode pembelajaran tematik, penggunaan media edukatif, serta manajemen kelas yang kondusif dan ramah anak.

Selain kegiatan di dalam kelas, para tamu juga diperkenalkan dengan kegiatan pembelajaran di luar kelas. Meski RA Ulul Albab belum memiliki area bermain outdoor di dalam lingkungan sekolah, guru tetap menghadirkan pembelajaran kontekstual melalui kegiatan eksplorasi di luar sekolah. Pada hari tersebut, anak-anak diajak untuk belajar di lingkungan sekitar, dan kegiatan ini disaksikan langsung oleh rombongan RA Miftahul Jannah sebagai salah satu bentuk pembelajaran aktif dan kreatif yang dapat diterapkan di berbagai kondisi.

Setelah sesi observasi, seluruh peserta kunjungan diarahkan menuju aula lantai 2 untuk mengikuti sesi pemaparan program sekolah oleh Kepala RA Ulul Albab. Dalam pemaparannya, kepala sekolah menyampaikan berbagai program unggulan yang diterapkan di RA Ulul Albab, mulai dari pendekatan pembelajaran berbasis karakter Islami, penguatan literasi dini, pelibatan aktif orang tua, hingga sistem dokumentasi perkembangan anak.

Acara dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab, di mana kedua belah pihak saling berbagi pengalaman, strategi, serta tantangan yang dihadapi dalam mengelola lembaga RA. Suasana diskusi berjalan hangat, terbuka, dan penuh semangat kolaboratif.

Kegiatan studi tiru ini diakhiri dengan penyerahan cinderamata sebagai bentuk penghargaan dan kenang-kenangan, serta sesi foto bersama seluruh peserta di aula lantai 2 RA Ulul Albab.

RA Ulul Albab menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kunjungan dari RA Miftahul Jannah. Kegiatan ini diharapkan menjadi awal dari jalinan kerja sama yang lebih erat antarlembaga, serta menjadi inspirasi bagi kedua belah pihak untuk terus berinovasi dalam memberikan pendidikan terbaik bagi generasi penerus bangsa.

Berikut beberapa dokumentasi Study Tiru di RA Ulul Albab :

Share

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Tulis Komentar